Menu

Mode Gelap

Politik · 20 Des 2022 22:55 WITA ·

PAN Bertekad Kembalikan Kejayaan di Kolaka


 PAN Bertekad Kembalikan Kejayaan di Kolaka Perbesar

KOLAKA – Jelang Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024, Partai Amanat Nasional (PAN) mulai melakukan konsolidasi terhadap para kadernya. PAN bertekad untuk mengembalikan kejayaan di Kabupaten Kolaka.

Ketua DPD PAN Kabupaten Kolaka, Parmin Dasir, mengatakan bahwa untuk mengembalikan kejayaan PAN di Bumi Mekongga, seluruh kader PAN harus bekerja keras. Ia yakin apabila seluruh kader dapat bekerja maksimal, maka PAN akan mengulang kemenangan Pemilu 2014.

Mantan Ketua DPRD Kolaka yang kini menjabat sebagai anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara itu menyampaikan beberapa pesan kepada seluruh kader PAN yang mengikuti pendidikan politik dan konsolidasi pemenangan PAN 2024 di salah satu hotel di Kolaka, Selasa (20/12/2022). Kata dia, kader PAN harus melakukan sosialisasi dan silaturahmi agar dapat meraih simpati masyarakat.

“Mulai dari sekarang sampaikan memang ke masyarakat kalau kita ada niat untuk maju maka jangan malu-malu. Jangan sampai kita ketinggalan kereta,” katanya.

Menurutnya, sosialisasi dan silaturahmi merupakan salah satu faktor penting dalam meraih simpati masyarakat. Parmin mengatakan bahwa para kader yang ingin maju dalam Pilcaleg maupun Pilkada Kolaka 2024 tak perlu malu menyampaikan keinginannya kepada masyarakat.

“Sampaikan kepada masyarakat bahwa ada niat kita untuk maju, tidak usah malu-malu. Terserah apa tanggapan masyarakat, yang penting kita sampaikan dulu niat kita agar kita dikenal. Persoalan kita mau dipilih atau tidak itu persoalan belakang yang penting dikenal dulu,” lanjutnya.

“Kalau ada kegiatan masyarakat, kita harus muncul disitu untuk menyumbangkan tenaga dan lain sebagainya. Ini untuk meraih simpati publik, karena ini pengalaman yang pernah saya lakukan bahkan sampai hari ini,” akunya.

Disamping itu, Parmin juga meminta seluruh kader partai berlambang matahari terbit itu agar tetap kompak dan menjaga silaturahmi, sehingga tekad PAN untuk mengembalikan kejayaan di Kabupaten Kolaka dapat terwujud.

“Kepada semua kader mulai dari tingkat atas sampai bawah agar tetap solid, tetap bekerja keras, tetap kompak, dan tetap menjaga silaturahmi antar sesama sehingga apa yang kita harapkan pada masa yang akan datang bisa kita capai,” katanya.

Sementara itu, Ketua DPW PAN Sulawesi Tenggara, Abdul Rahman Saleh, mengingatkan kader PAN bahwa berpartai adalah pilihan. Karena itu ia mengajak seluruh kader PAN untuk bersama-sama membesarkan PAN di Kabupaten Kolaka.

“Berpartai itu tempatnya untuk berbuat sekaligus komitmen. Tugas sebagai bangsa dan negara, sebagai panggilan hati, untuk kemakmuran rakyat Sulawesi Tenggara khususnya di Kabupaten Kolaka,” tuturnya. (NO)

Artikel ini telah dibaca 52 kali

Baca Lainnya

Debat Kedua Pilkada Kolaka: Kedua Paslon Komitmen Berantas Narkoba dan Tingkatkan Kesehatan Masyarakat

26 Oktober 2024 - 23:50 WITA

Ribuan Pendukung Menghadiri Deklarasi JADI

29 Agustus 2024 - 19:00 WITA

Kodim 1412 Kolaka Komitmen Amankan Pilkada 2024

26 Agustus 2024 - 18:22 WITA

SK Mutasi Dicabut, Warga Baula Tolak Pergantian Camat

24 Juni 2024 - 21:50 WITA

Dokter Hakim Ziarah ke Makam Raja Sangia Nibandera

9 Februari 2024 - 11:36 WITA

Jelang Pemilu, Pemda Kolaka Minta Kasek Siapkan Ruangan

7 Februari 2024 - 19:28 WITA

Trending di Politik