Menu

Mode Gelap

Politik · 26 Agu 2024 18:22 WITA ·

Kodim 1412 Kolaka Komitmen Amankan Pilkada 2024


 Apel gelar pasukan Kodim 1412 Kolaka. Perbesar

Apel gelar pasukan Kodim 1412 Kolaka.

KOLAKA – Dalam rangka mengantisipasi kerawanan Pilkada 2024 pada November mendatang, Kodim 1412 Kolaka melaksanakan Apel Gelar Pasukan di Makodim 1412 Kolaka, Senin (26/8/2024). Kegiatan apel gelar pasukan dipimpin langsung oleh Dandim 1412 Kolaka, Letkol Inf Syafruddin Mutasidasi.

Dalam arahannya, Dandim 1412 Kolaka Letkol Inf Syafruddin Mutasidasi menyampaikan, pelaksanaan apel gelar pengamanan pemilihan umum serentak tahun 2024 ini dilaksanakan secara serentak di jajaran Kodam XIV/Hasannudin. Kegiatan ini bertujuan untuk mengecek kesiapan TNI dalam usaha membantu tugas kepolisian untuk menjaga Kamtibmas dan memberikan rasa aman dan nyaman.

Ia berpesan, prajurit Kodim 1412 Kolaka menjaga kesehatan fisik dan mental, serta melaksanakan tugas pengamanan sesuai dengan prosedur dan tetaap profesional. Selain itu, prajurit diharapkan menjaga sikap dan menjaga situasi Kamtibmas.

“Tetap menjunjung tinggi netralitas dan loyalitas kepada konstitusi TNI dan pemerintah. Tugas utama TNI adalah melindungi keutuhan NKRI dan juga keselamatan rakyat,” katanya. (Eno)

Artikel ini telah dibaca 42 kali

Baca Lainnya

Debat Kedua Pilkada Kolaka: Kedua Paslon Komitmen Berantas Narkoba dan Tingkatkan Kesehatan Masyarakat

26 Oktober 2024 - 23:50 WITA

Ribuan Pendukung Menghadiri Deklarasi JADI

29 Agustus 2024 - 19:00 WITA

SK Mutasi Dicabut, Warga Baula Tolak Pergantian Camat

24 Juni 2024 - 21:50 WITA

Dokter Hakim Ziarah ke Makam Raja Sangia Nibandera

9 Februari 2024 - 11:36 WITA

Jelang Pemilu, Pemda Kolaka Minta Kasek Siapkan Ruangan

7 Februari 2024 - 19:28 WITA

Dokter Hakim Sosialisasi Program Prabowo-Gibran ke Masyarakat Kolaka

4 Februari 2024 - 22:29 WITA

Trending di Politik