KOLAKA – Universitas Sembilanbelas November (USN) Kolaka melakukan kunjungan kehormatan ke University of Fukui Japan, Senin (22/5/2023).
Dalam kunjungan ini, Rektor USN Kolaka, Nur Ihsan bersama tim diterima langsung oleh The President of University of Fukui, Takanori UEDA, Vice President for International Affairs, Prof Niro NAGAI, dan Dekan School Of Enginering, Yukio AKASHI.
Kunjungan kehormatan ini merupakan bagian dari komitmen dalam penjajakan awal kerjasama antara USN Kolaka dengan University of Fukui.
Beberapa hal penting yang menjadi fokus USN Kolaka dalam Kerjasama ini adalah membangun kolaborasi berskala internasional dalam bidang penelitian dan pengembangan sumberdaya, baik sumberdaya alam maupun sumber daya manusia yang ada di wilayah USN Kolaka dan University of Fukui, Japan.
Bentuk kerjasama tersebut, meliputi pertukaran mahasiswa, studi lanjut bagi mahasiswa USN Kolaka ke University of Fukui, kolaborasi riset dosen, dan kegiatan akademik lainnya seperti International Conference yang rencananya akan dilaksanakan pada Oktober 2023 di USN Kolaka.
Rektor USN Kolaka, Nur Ihsan menyampaikan bahwa kerjasama internasional ini merupakan bentuk pengembangan institusi dalam meningkatkan mutu dan eksistensi USN Kolaka di masa mendatang.
“Banyak harapan kami agar pertemuan ini bisa membawa dampak positif bagi kemajuan USN Kolaka,” tutur Nur Ihsan.
Pada kesempatan ini pula, The President of University of Fukui mengatakan bahwa kolaborasi ini sangat baik dilakukan sebagai upaya tindak lanjut kedua belah pihak dalam membangun dan mengembangkan ilmu pengetahuan diberbagai aspek riset.
Diakhir pertemuan, Rektor USN Kolaka dan The President of University of Fukui saling bertukar cinderamata yang dilanjutkan dengan sesi foto bersama. (*)