Menu

Mode Gelap

Ekonomi & Bisnis · 14 Feb 2025 20:47 WITA ·

Tokoh Pemuda Wolo Minta Masyarakat Dukung Keberadaan PT Ceria


 Denah Smlter Merah Putih PT Ceria Nugraha Indotama. Perbesar

Denah Smlter Merah Putih PT Ceria Nugraha Indotama.

KOLAKA – Salah seorang tokoh pemuda Wolo, Aswar, meminta masyarakat Kabupaten Kolaka mendukung keberadaan PT Ceria Nugraha Indotama di Kecamatan Wolo, Kolaka. Sebab, keberadaan perusahaan pertambangan ini diyakini akan berdampak positif bagi masyarakat dan daerah.

“PT Ceria Nugraha Indotama telah merealisasikan pembuktian pembagunan Smelter Merah Putih. Ini merupakan salah satu kebanggaan untuk kita semua,” kata Aswar, Jumat (14/2/2025).

Menurut mantan wakil ketua DPD KNPI Kabupaten Kolaka ini, sebagai salah satu smelter Perusahaan Penanam Modal Dalam Negeri (PMDN), PT Ceria telah menunjukkan komitmennya untuk merealisasikan pembangunan smelter. Karena itu, ia berharap semua pihak dapat mengawal, menjaga, dan mendukung investasi PT Ceria.

“Ada ratusan bahkan ribuan masyarakat yang dilibatkan di perusahaan, juga menggantungkan hidup dan keluarganya. Itu yang harus kita pikirkan,” ujarnya.

Selain itu, ia menilai dengan kehadiran PT Ceria melalui program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM), sangat menyentuh masyarakat di sekitar area operasi.

“Saya sangat yakin ke depannya smelter Merah Putih PT Ceria akan bermanfaat untuk masyarakat Kabupaten Kolaka, juga memberi kontribusi untuk daerah dan Negara. Sebagai pemuda dari Kolaka, mari kita support, bersinergi dan mengawal pembagunan Smelter Merah Putih PT Ceria Nugraha Indotama,” pungkas Aswar. (*)

Artikel ini telah dibaca 16 kali

Baca Lainnya

DPRD Sultra Bangga PT Ceria Milik Anak Bangsa

21 Maret 2025 - 09:18 WITA

Pangdam XIV/Hasanuddin Kagum Saksikan Smelter Anak Bangsa Milik PT Ceria

14 Maret 2025 - 11:06 WITA

Capai Progres Signifikan dengan Konstruksi 80 Persen, PT Vale IGP Morowali Tegaskan Komitmen Kontribusi Ekonomi dan Keberlanjutan Daerah

13 Maret 2025 - 21:27 WITA

Catat Kemajuan Strategis, PT Vale IGP Pomalaa Perkuat Dampak Ekonomi dan Keberlanjutan di Kolaka

11 Maret 2025 - 20:15 WITA

PT Vale Perusahaan Nikel Pertama di Indonesia Raih PROPER Emas 2024 dan Green Leadership Award

24 Februari 2025 - 15:38 WITA

Dari Limbah Menjadi Harapan: PT Vale Dorong Ekonomi Sirkular untuk Masa Depan Berkelanjutan

21 Februari 2025 - 15:53 WITA

Trending di Ekonomi & Bisnis