Menu

Mode Gelap

Olahraga · 28 Jul 2022 13:57 WITA ·

Tahan Imbang Lamekongga A, Tikonu FC Pimpin Klasemen Grup


 Kesebelasan Tikonu Perbesar

Kesebelasan Tikonu

KOLAKA – Duel Tikonu FC versus Lamekongga A berakhir imbang dengan skor 1-1. Hasil itu membuat posisi Tikonu FC berada di puncak klasemen sementara dengan raihan empat poin.

Dalam lanjutan Turnamen Sepakbola Wundulako yang digelar dalam rangka memperingati HUT RI ke-77 Tahun di Lapangan Konggoasa, Kamis (28/7/2022), Aan dkk tertinggal lebih dulu setelah pemain Lamekongga A, Puceng mencetak gol pada babak pertama. Hingga babak pertama usai, skor 1-0 tak berubah.

Memasuki babak kedua, Tikonu FC mampu memaksakan hasil imbang setelah Cimang sukses mencetak gol ke gawang Lamekongga A. Skor 1-1 bertahan hingga wasit meniup peluit akhir babak kedua.

Dengan hasil itu, Tikonu FC memimpin klasemen sementara dengan raihan empat poin setelah sebelumnya menang telak atas kesebelasan Bende dengan skor 5-1.

Raihan poin Tikonu FC sebetulnya sama dengan Lamekongga A setelah pada pertandingan pertama mampu unggul tipis 1-0 atas kesebelasan Kowioha A. Namun demikian, Tikonu FC berada pada posisi teratas Grup A karena unggul dalam produktivitas gol.

Tikonu FC selanjutnya akan memainkan pertandingan terakhir Grup A menghadapi Kowioha A, Senin (1/8/2022). (AS)

Artikel ini telah dibaca 23 kali

Baca Lainnya

PT Ceria Gelar Green Fun Run 5K dan Penanaman Mangrove

10 Agustus 2024 - 11:21 WITA

Tim SSB Red Land Kolaka, Ikuti Turnamen International Youth Football Kuala Lumpur Malaysia

26 Februari 2024 - 21:21 WITA

Sponsori PSM Makassar, PT Vale Dukung Pengembangan Talenta Lokal Sepak Bola

5 Januari 2024 - 21:18 WITA

Sumber Sunu FC Juara Rire Cup II 2023

30 Desember 2023 - 23:50 WITA

24 Klub Berebut Juara Turnamen Rire Cup II

7 Desember 2023 - 20:36 WITA

PWI Cup I Bakal Digelar, Diikuti 16 Tim

23 November 2023 - 22:28 WITA

Trending di Olahraga