Menu

Mode Gelap

Daerah · 2 Feb 2023 19:36 WITA ·

Pemkab Kolaka Bakal Naikkan Insentif Ketua RT


 Bupati Kolaka, Ahmad Safei membuka Musrenbang kecamatan di Kantor Kecamatan Wundulako, Kamis (2/2/2023). Perbesar

Bupati Kolaka, Ahmad Safei membuka Musrenbang kecamatan di Kantor Kecamatan Wundulako, Kamis (2/2/2023).

KOLAKA – Kabar gembira bagi para ketua Rukun Tetangga (RT), sebab Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kolaka bakal menaikkan insentif para ketua RT hingga dua kali lipat.

Hal ini disampaikan Bupati Kolaka, Ahmad Safei, saat menghadiri kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) kecamatan tahun 2024 di Kantor Camat Wundulako, Kamis (2/2/2023). Kegiatan tersebut dihadiri Wakil Bupati Kolaka, Muhammad Jayadin, Ketua DPRD Kolaka beserta jajarannya, Forkopimda, para pimpinan OPD lingkup Pemkab Kolaka, serta kepala desa dan lurah se-Kecamatan Wundulako.

“Jadi tahun ini insentif ketua RT akan dinaikkan yang tadinya mereka terima Rp 250 ribu, naik menjadi Rp 500 ribu perbulan,” katanya.

Kenaikan tersebut, kata Safei, merupakan bentuk perhatian Pemkab Kolaka agar para ketua RT semakin bersemangat dalam menjalankan tupoksinya.

Dirinya juga berpesan kepada para ketua RT untuk lebih maksimal dalam melaksanakan tugasnya.

“Jaga kerukunan dan persaudaraan di wilayah masing-masing agar warga bisa mencari nafkah dengan aman,” pinta Safei.

Sementara itu, salah satu ketua RT, Kamal, mengaku bersyukur atas kenaikan insentif ketua RT, apalagi keinginan tersebut sudah lama dinantikan.

“Alhamdulilah terimakasih banyak atas perhatian Bapak Bupati Kolaka, semoga dengan adanya kenaikan ini kami para ketua RT lebih bersemangat lagi dalam melakukan pelayanan,” singkatnya. (eno)

Artikel ini telah dibaca 42 kali

Baca Lainnya

Sinergi dan Kebersamaan: Pemda Kolaka dan PT Vale Indonesia Gelar Buka Puasa Bersama

19 Maret 2025 - 17:54 WITA

Sinergi Polres Kolaka dan Wartawan, Berbagi Takjil serta Buka Puasa Bersama

13 Maret 2025 - 20:43 WITA

Membangun Sinergi Menuju Keberlanjutan: PT Vale Indonesia Gelar Buka Puasa Bersama Media Kendari

12 Maret 2025 - 16:54 WITA

16 Oknum ASN Koltim Menanti Vonis

20 Februari 2025 - 19:09 WITA

Parmin Dasir: Keberadaan PT Ceria di Wolo Memberikan Dampak Positif

13 Februari 2025 - 13:03 WITA

Manajemen PT CNI Bantah Banjir di Desa Ponre dan Labuan Bajo Wolo Akibat Aktivitas Tambang

30 Januari 2025 - 09:39 WITA

Trending di Daerah