Menu

Mode Gelap

Daerah · 10 Des 2022 22:33 WITA ·

Ketua BPW KKSS Sultra Lantik Ratusan Pengurus IWSS hingga Majelis Taklim


 Ketua BPW KKSS Sultra Lantik Ratusan Pengurus IWSS hingga Majelis Taklim Perbesar

KOLAKA – Sebanyak 500 pengurus PW Ikatan Wanita Sulawesi Selatan (IWSS) Provinsi Sulawesi Tenggara, BPD, BPC kabupaten/kota dan Majelis Taklim Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Sulawesi Tenggara periode 2022-2027 resmi dilantik dan dikukuhkan di Islamic Centre Kolaka, Sabtu (10/12/2022).

Pelantikan dan pengukuhan PW IWSS Sultra ini dilakukan oleh Ketua PP IWSS, Andi Nurhiyari, dan Majelis Taklim KKSS dilakukan oleh Ketua MT KKSS Sultra, Harmawati Kadir.

Sementara pengurus BPD dan BPC Kota Kendari, Kabupaten Kolaka, Muna Barat dan Kolaka Utara langsung dilantik dan dikukuhkan oleh Ketua BPW KKSS Sultra, Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangeruka.

Pelantikan tersebut dihadiri oleh Bupati Kolaka, Ahmad Safei, Ketua DPRD Kolaka, Syaifullah Halik, Raja Mekongga, Khaerun Dahlan, tokoh masyarakat, dan Ketua Pilar KKSS.

Ketua BPW KKSS Sultra Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangeruka mengukuhkan pengurus BPD dan DPC KKSS dari empat kabupaten, yaitu Kota Kendari, Kabupaten Kolaka, Kabupaten Muna Barat, serta Kabupaten Kolaka Utara.

Andi Sumangeruka mengatakan, program KKSS adalah memberikan bantuan beasiswa bagi keluarga yang tidak mampu, terutama bagi mereka yang ada di pelosok-pelosok.

Selain itu, ada juga program UMKM serta bidang kerohanian.

“Bahkan kemarin sebanyak tiga puluh dua orang kami berangkatkan umroh ke Mekkah hanya dua orang saja yang warga KKSS, selebihnya saudara-saudara kita di luar KKSS,” ungkapnya.

Rencananya BPW KKSS Sultra akan membentuk koperasi di 17 kabupaten/kota di Sulawesi Tenggara. 

“Selain Koperasi KKSS nantinya kita akan siapkan juga kebutuhan masyarakat seperti fasilitas ambulance gratis bagi warga yang ingin menggunakannya,” pungkasnya. (AS)

Artikel ini telah dibaca 40 kali

Baca Lainnya

Sinergi dan Kebersamaan: Pemda Kolaka dan PT Vale Indonesia Gelar Buka Puasa Bersama

19 Maret 2025 - 17:54 WITA

Sinergi Polres Kolaka dan Wartawan, Berbagi Takjil serta Buka Puasa Bersama

13 Maret 2025 - 20:43 WITA

Membangun Sinergi Menuju Keberlanjutan: PT Vale Indonesia Gelar Buka Puasa Bersama Media Kendari

12 Maret 2025 - 16:54 WITA

16 Oknum ASN Koltim Menanti Vonis

20 Februari 2025 - 19:09 WITA

Parmin Dasir: Keberadaan PT Ceria di Wolo Memberikan Dampak Positif

13 Februari 2025 - 13:03 WITA

Manajemen PT CNI Bantah Banjir di Desa Ponre dan Labuan Bajo Wolo Akibat Aktivitas Tambang

30 Januari 2025 - 09:39 WITA

Trending di Daerah