Menu

Mode Gelap

Kesehatan · 10 Mei 2023 15:54 WITA ·

Gelar Dialog Interaktif di Tikonu, BNN Kolaka Edukasi Remaja


 Edukasi remaja terkait narkoba melalui dialog interaktif teman sebaya digelar BNN Kolaka yang dipusatkan di Balai Desa Tikonu, Rabu (10/5/2023). Perbesar

Edukasi remaja terkait narkoba melalui dialog interaktif teman sebaya digelar BNN Kolaka yang dipusatkan di Balai Desa Tikonu, Rabu (10/5/2023).

KOLAKA – Dalam upaya mengedukasi para remaja tentang pengetahuan narkotika dan obat terlarang (narkoba), Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Kolaka menggelar sosialiasi dengan tema: informasi dan edukasi melalui dialog interaktif remaja teman sebaya anti narkoba, yang dipusatkan di Balai Desa Tikonu, Kecamatan Wundulako, Kabupaten Kolaka.

Interaktif yang dilaksanakan secara intens ini diikuti 12 remaja kader narkoba dari tiga desa yaitu Desa Tikonu, Desa Pelambua dan Kelurahan Tonggoni, dengan menghadirkan narasumber dari beberapa instansi, diantaranya BNN Kolaka, Polres Kolaka, Dinas Kesehatan Kolaka, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kolaka, dan Dinas Kesbangpol Kolaka.

Panitia pelaksana kegiatan, Susianti mengatakan, edukasi remaja yang dikemas melalui dialog interaktif teman sebaya ini dilakukan secara intens.

“Hari ini merupakan pertemuan yang ketiga, yang diikuti kader remaja dengan narasumber yang berbeda, dan kegiatan ini tidak berhenti sampai di sini, kegiatannya akan terus berlanjut,” kata Susianti mengawali sambutannya, di Balai Desa Tikonu, Rabu (10/5/2023).

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kolaka, dr Muhammad Aris, yang mengisi materi interaktif menekankan kepada remaja perlunya menjaga pola hidup sehat dan bersih jasmani dan rohani tetap sehat.

“Jangan mendekati narkoba atau berteman dengan orang yang suka narkoba, karena narkoba merusak kesehatan dan mental,” pesannya dihadapan kader remaja narkoba.

Sementara itu, Zakaria dari Satuan Reserse Narkoba Polres Kolaka yang juga hadir sebagai narasumber, menegaskan bahwa penyalahgunaan narkoba merupakan kejahatan luar biasa yang menjadi musuh negara. Karena itu ia menekankan agar menghindari segala bentuk penyalahgunaan narkoba dan zat adiktif lainnya, karena menurutnya narkoba ancaman hukuman pengguna maupun pengedar narkoba sangat berat.

Edukasi tentang narkoba kepada kader remaja, selain dilakukan melalui pemaparan tentang pengetahuan akan narkoba, program informasi dan edukasi yang digelar oleh BNN Kolaka juga untuk saling menguatkan sinergi dan kerjasama pencegahan narkoba dikalangan remaja.

Kepala Desa Tikonu, Sabaruddin T Pauluh, menyambut baik kegiatan BNN Kolaka yang digelar di desanya. Terkhusus Desa Tikonu, kata dia, telah menjadi binaan desa bersinar (bersih narkoba) dan salah satu lokus program Intervensi Berbasis Masyarakat (IBM).

“Kami berharap program kerjasama dan pembinaan dari BNN Kolaka bisa terus berlanjut dalam rangka mewujudkan desa kami sebagai desa bersih narkoba,” katanya. (as)

Artikel ini telah dibaca 79 kali

Baca Lainnya

Wujudkan Senyum Ceria Penerus Masa Depan, PT VaIe dan PDGI Lutim Gelar Operasi CBL bagi Anak-anak

13 Februari 2025 - 16:07 WITA

Dukung Penurunan Angka Kebutaan di Indonesia, PT Vale IGP Pomalaa Gelar Operasi Katarak Gratis

19 Desember 2024 - 14:14 WITA

Dari Refleksi ke Aksi: PT Vale Teguhkan Komitmen untuk Keselamatan yang Berkelanjutan di Area Proyek

21 September 2024 - 18:18 WITA

Banyak Sapi Mati Mendadak, Firlan Minta Dinas Peternakan Kolaka Segera Tangani

17 September 2024 - 19:23 WITA

Dukung Penanggulangan HIV/AIDS, PT Vale IGP Pomalaa Raih Penghargaan Kemnaker Kategori Gold

2 September 2024 - 17:23 WITA

Dinilai Berjasa dalam Pencegahan Narkoba, Kades Tikonu Terima Penghargaan dari BNN RI

14 Agustus 2024 - 12:28 WITA

Trending di Kesehatan